Sensus berasal dari bahasa yunani yaitu cencere yaitu menghitung/ menaksir. Sensus adalah suatu keseluruhan usaha dari pengumpulan penyusunan,pengolahan dan penerbitan dari keterangan-keterangan yang bersifat demografis ekonomis dan sosial dari seluruh penduduk suatu negara atau daerah teritorial tertentu pada suatu waktu tertentu atau jangka waktu yang pendek.
Registrasi adalah catatan secara continue/terus menerus yang dilakukan oleh dinas terkait terhadap penduduk suatu wilayah administrasi.
Survei merupakan pencacahan penduduk metode dengan cara mengambil contoh daerah. Jadi, pencacahan penduduk metode survei tidak dilakukan diseluru wilayah negara, melainkan hanya pada daerah-daerah tertentu yang dianggap mewakili seluruh wilayah negara tersebut.
Jenis Sensus
Secara garis besar ada 3 macam jenis sensus yaitu
1. Sensus penduduk
2. Sensus perumahan
3. Sensus pertanian/industri.
Macam sensus dibagi menjadi dua yaitu :
1. Sensus De Jure yaitu pencacahan yang hanya dikenakan kepada mereka yang benarbenar berdiam atau bertempat tinggal di daerah atau negara yang bersangkutan.
2. Sensus De facto yaitu pencacahan yang dikenakan kepada setiap orang yang pada waktu diadakan sensus berada di dalam daerah atau negara yang bersangkutan.
Metode Sensus
a) Metode House Holder (Rumah Tangga) yaitu setiap rumah tangga diserahi oleh petugas sensus suatu daftar untuk diisi oleh kepala rumah tangga itu sendiri (dilakukan oleh negara dengan penduduk bebas buta huruf)
b) Metode Canvasser yaitu cara pencacahan dimana petugas sensus-lah yang mengisi daftar pencacahan sesuai dengan jawaban yang diperloleh dari tiap penduduk.
Funsi Sensus
- Mengetahui jumlah penduduk seluruhnya
- Mengetahui bagaimana keadaan penyebaran penduduk hingga dapat diketahui daerah mana yang masih kosong.
- Mengetahui keadaan penduduk suatu kota penyebaran penduduknya, mengetahui akibat perpindahan penduduknya, serta mengetahui akibat perpindahan penduduk dari daerah satu ke daerah lain.
- Mengetahui pertambahan penduduk
- Mengetahui susunan penduduk berdasarkan mata pencaharian agar diketahui struktur perekonomiannya
- Mengetahui golongan penduduk menurut jenis kelamin dan umur.
- Mengetahui berapa banyak kesempatan kerja setiap tahunnya yang harus disediakan.
Sumber: Model Active Learning Center
إرسال تعليق
Terima kasih sudah berkunjung di smartgeo